Minggu, 21 Maret 2010

Mengejar Mentari di Gunungsari

"Enteni sik kang, ojo cepet-cepet mlakune...." Teriak Harjo kepada kakaknya yang berjalan cepat bagai dikejar sekawanan penjahat yang menginginkan nyawanya. Namun yang di panggilnya tidak memperdulikannya. Langkah kakinya lincah menelusuri jalan bebatuan menuju ke kediaman kekasih hatinya. Ada perasaan benci bercampur dengan iba didada.

"Ora iso Jo, aku kudu mboktekne dewe, nek opo-opo sing mbok kondo kuwi kabeh ora bener!!!. Karman, semakin mempercepat laju kakinya. Hatinya bergemuruh, otaknya membara, tak dipedulikannya bebatuan terjal, semak belukar yang merintangi jalannya. Tujuannya hanya satu, Wulandari harus menjelaskan semuanya.

Karman tidak percaya kalau pujaan hatinya akan mengkhianati ikatan kasih yang telah mereka bina. Ingatannya menerawang jauh, sepuluh tahun sudah dia bersabar menanti kepastian yang tak kunjung datang tentang hubungan mereka. Orang tua Wulandari yang kolot selalu menghalangi hubungan mereka. Karman tidak habis pikir, kenapa orang tua Wulandari masih percaya terhadap hal-hal yang berbau tahayyul, padahal mereka orang-orang terpelajar, kuliahnya saja sampai jenjang S3, namun sangat ... bagai kerbau dicocok hidungnya. sekarng mereka lebih mendengarkan apa yang diaktakan oleh Mbah Dharmo, dukun gadungan dari desa sebelah.

"mohon maaf ya nak Karman, wetonnya Wulan dengan weton mas Karman tidak sesuai, jadi kami takut kalo masa depan kalian " kata-kata ayahnya Wulan membuat telinga Karman bagai disambar gledek saja, ia tak menyangka ungkapan itu akan keluar dari mulut orang yang selama dia kagumi.

"tapi pak,,, bukankah selama ini telah kita sepakati bersama, dan tentunya bapak masih ingat dengan janji yang bapak?.... " Karman memberanikan diri untuk mempertahankan kekasihnya, namun dia tidak berani menatap laki-laki yang sudah dia kenal dan hormati sejak kecil itu.

mbuh.....gak jelas

Sabtu, 20 Maret 2010

MEMERANGI RASA DENGKI /HASUD (HASAD)

Dengki atau sirik atau hasud (hasad) itu tidak sekedar dosa biasa, bahkan
dianggap berbahaya, karenanya harus dijauhi. Dalam Al-Qur'an sendiri dalam
surat al-Falaq, Allah memerintah Nabi Muhammad untuk berlindung dari
tindakan penghasud. Ini cukup menunjukkan betapa bahayanya tindakan hasud
tersebut. Mengapa hasud itu sangat berbahaya?
Pertama, bermula dari ketidaksenangan terehadap kebahagiaan seseorang,
biasanya hasud lantas diiringi dengan keinginan mencelakakan orang
tersebut.
Kedua, ia merupakan serangan sepihak, tanpa orang yang dihasud tahu kapan
dan dari mana asalnya serangan. Serangan sepihak seperti ini tentu lebih
bahaya, karena pihak yang diserang tidak punya persiapan yang matang untuk balas
melawan atau bertahan. Serangan di sini tidak terbatas pada hal-hal yang
bersifat fisik, tapi bisa juga berujud fitnah.
Ketiga, di samping berbahaya bagi orang lain, hasud adalah sumber
kesengsaraan bagi diri penghasud. Rasulullah bersabda: "Jauhilah olehmu
semua kedengkian, sebab kedengkian itu memakan segala kebaikan,
sebagaimana api melalap kayu bakar yang kering." Ini artinya, kebaikan-
kebaikan yang kita lakukan tidak ada artinya jika kita masih suka
menghasud.

Arti Sebuah Persahabatan

Mungkin judul diatas tdak asing lagi dimata orang yang melek baca maupun yang buka telinga. Entah kenapa, ingin rasanya mengetahui apa itu arti sebuah persahabatan. Mungkin karena, saat ini aku mengalami masa-masa dimana aku merasa seperti hidup sendiri. Tak kuingkari, aku memang berkarakter pendiam, sulit bergaul, entah julukan apalagi yang layak aku sandang. Tetapi,,,


Yah, roda kehidupan itu berputar memang benar adanya. Namun seringkali aku terbuai ketika diatas sehingga lupa bahwa aku talah terjatuh. Acapkali ini terjadi dan selalu terulang, huh,,,, aku lelah.

Terlalu sering aku berpikir, bahwa sahabat itu ada, tetapi kapan? ataukah aku yang tidak menyadarinya? ataukah aku yang terlalu berharap banyak?

Teman, dimanakah engkau? wahai sahabat, beritahu aku!! apakah selama ini aku tidak tulus berteman denganmu? apakah aku tidak membawa hatiku ketika bersua denganmu??

Tidak!!! akankah aku rapuh? tidak, Allah selalu bersamaku, Aku takkan bersedih hanya karena kau meninggalkanku. Karena kau bukan tujuan hidupku.


(teruntuk sahabat yang belum juga mengerti arti persahabatan)Sby 20/3/2010

Kamis, 04 Maret 2010

Semua Pekerjaan Prospek

sebenernya udah lama aku kepingin posting dengan judul diatas, tapi baru sekarang kesampaian (saat inipun keraguan masih menyelimuti, apakah postingan ini akan selesai atau tidak, tau sendirikan, aku orangnya malas banget untuk nulis). But, do it dulu lah,,,,

Ya,,, sesuai dengan judul diatas, apapun pekerjaan yang akan dilakukan oleh seseorang semua prospek atau memiliki harapan yang jelas, asalkan orang tersebut menggeluti bidangnya dengan serius dan menguasainya. Istirahat dulu ah



Kenapa?

Aku selalu heran dengan keadaan diriku
Apa yang salah
Apa yang belum tepat

Mereka, haruskah kusalahkan
Karena terkadang tak pedulikanku

Ketika mereka butuh hadirku,
Mereka merengek, memohon kesediaanku

Ketika mereka tak butuh
Mereka selalu acuh

Ahh…..
Itu semua hanya keluhanku
Seharusnya aku berhusnuzhan pada mereka

Karena aku masih memiliki Allah…